Notification

×

HUT Ke- 61 Tahun Desa Kalikur, Karang Taruna Gandeng Pemdes Gelar Lomba Olahraga

Senin, 29 Agustus 2022 | Agustus 29, 2022 WIB

desa_kalikur
Gambar : Pertandingan/ Lapangan Desa Kalikur
MATALINENEWS.COM | LEMBATA--  Karang Taruna desa Kalikur pasca pelantikan pada beberapa waktu yang lalu, mencoba mengadakan perlombaan yang merupakan laboratorium untuk mencetak potensi generasi Kalikur yang lebih baik dimasa yang akan datang, melalui pertandingan bola kaki dalam rangka Memperingati HUT desa Kalikur yang Ke- 61 pada Minggu, 28/08/22

Pertandingan yang berlangsung sejak tanggal 25- 31 Agustus 2022 ini akan di isi dengan pentas seni budaya berupa tarian adat dan jenis pentas lainya di malam puncak acara nanti.


Kegiatan Pertandingan sepak bola antar dusun di desa Kalikur kecamatan Buyasuri Kabupaten Lembata dalam rangka memperingati HUT desa Kalikur, kegiatan ini diinisiasi oleh Pemerintah desa Kalikur bersama Karang Taruna desa kalikur sebagai ajang untuk memupuk rasa solidaritas dan soliditas sebagai masyarakat desa Kalikur, terkhusus bagi generasi muda desa Kalikur. 


Kepala desa Kalikur (M. Amin Hasan AB) menyampaikan bahwa kegiatan pertandingan ini merupakan salah satu program pengembangan masyarakat di desa Kalikur yang diharapkan dapat mencetak generasi muda Kalikur yang lebih siap dan unggul dimasa yang akan datang sesuai potensi bakat dan minat masing- masing.


"Pertandingan ini juga diharapkan menjadi wadah untuk mencetak generasi yang tangguh dan profesional, terkhususnya bibit- bibit baru pesepak bola desa Kalikur pada masa yang akan datang, sehingga kegiatan ini akan kita upayakan untuk terus didorong pada HUT desa Kalikur di masa mendatang" tutup Amin.


Ketua karang Taruna desa Kalikur (Fachril Fikri) menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari program karang Taruna desa Kalikur yang diharapkan akan terus berlanjut pada tahun- tahun yang akan datang, sehingga minat dan bakat serta potensi generasi muda terus diasah sejak dini, sekaligus menjadi ruang yang dapat dimanfaatkan seluas- luasnya bagi anak muda desa Kalikur terkhusus pengurus Karang Taruna agar lebih masif dalam membumikan gagasannya untuk kepentingan desa yang lebih baik kedepanya. 


"Kami juga berencana mengadakan kegiatan- kegiatan selanjutnya pada momentum hari sumpah pemuda di tangal 28 Oktober mendatang. Kami berharap melalui kegiatan ini, bisa dapat memotivasi generasi muda desa Kalikur agar terus tumbuh dan produktif dengan karya positif ditengah goncangan zaman yang semakin maju dan berkembang, tidak lupa, kami juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat desa Kalikur dan pemerintah desa yang turut bersama Karang Taruna mulai dari awal perencanaan sampai hari ini". tutup Fachril


Selain berjalan dengan baik, kegiatan ini pun mendapatkan apresiasi dari tokoh masyarakat (Midun Husein Ratuloli) pada Minggu, 28/08.


"Saya mengapresiasi kegiatan ini, dimana sejak pandemi dua tahun terakhir semua kegiatan di ruang terbuka mengalami mati suri, dan saya sangat bersyukur di ulang tahun desa Kalikur yang ke 61 tahun ini Karang Taruna yang tergabung dalam muda mudi desa Kalikur berhasil merancang kegiatan ini dan layak mendapat apresiasi dari saya sebagai masyarakat desa Kalikur" ujar Midun


"Semoga kegiatan semacam ini mendapatkan dukungan sepenuhnya dari berbagai komponen, tidak hanya pemerintah desa tapi juga elemen masyarakat lainya" tutup Midun Husein Ratuloli. (Syam)


Tonton Juga Liputan Mataline News