Notification

×

Peningkatan Pengetahuan Tentang Pentingnya Mengkonsumsi Ikan Bagi Siswa/Siswi di SD Muhammadiyah 2, Kota Kupang

Sabtu, 10 Juni 2023 | Juni 10, 2023 WIB

pegiatan-pengabdian-kepada-masyarakat-di-sd-muhammadiyah-2-kupang
Foto: Tim Dosen dari Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan, Fakultas Peternakan, Kelautan dan Perikanan (FPKP), Universitas Nusa Cendana dan Siswa SD Muhammadiyah 2 Kupang

MATALINENEWS.COM,KUPANG-
Kegiatan pengabdian kepada masyarakat di SD Muhammadiyah 2, Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur Merupakaan rangkaian kegiatan yang diselenggarakan oleh Tim Dosen dari Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan, Fakultas Peternakan, Kelautan dan Perikanan (FPKP), Universitas Nusa Cendana.  Kegiatan pengabdian ini diketuai oleh Dr. Ir. Yahyah, M.Si dan beranggotakan Aludin Al Ayubi, S.Pi.,M.Si.


Kegiatan pengabdian ini dibuka oleh Kepala Sekolah SD Muhammadiyah 2, Kota Kupang pada Rabu 07 Juni 2023 di Ruang Aula SD Muhammadiyah 2, Kota Kupang. Kegiatan ini mempunyai tema yang berkaitan dengan : Peningkatan Pengetahuan Tentang Pentingnya Mengkonsumsi Ikan Bagi Siswa/Siswi di SD Muhammadiyah 2, Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Kegiatan ini dimulai pukul 09.00-12.00 Wita yang diikuti oleh Siswa/Siswi SD Muhammadiyah 2 Kota Kupang, Keterwakilan Dosen dan beberapa mahasiswa dari Prodi MSP, FPKP UNDANA.


Ada 2 rangkaian kegiatan yang dilakukan dalam pengabdian kepada masyarakat ini di SD Muhammadiyah 2, Kota Kupang ini, yaitu untuk kegiatan utama meliputi kegiatan pemamaparan materi tentang pentingnya mengkonsumsi ikan dan kegiatan tambahan yaitu berupa pemberian sumbangan 1 unit akuarium ikan hias kepada SD Muhammadiyah 2, Kota Kupang.  Pemaparan materii ini disampaikan oleh dua pemateri yaitu untuk pemateri pertama disampaikan oleh Ibu Lasmi, S.Pi.,M.Si (Dosen Fakultas Perikanan, Universitas Muhammadiyah Kupang) dan Materi kedua disampaikan oleh Nur Varidah (Mahasiswa Prodi MSP, FPKP UNDANA). Selanjutnya untuk penyerahan sumbangan langsung diberikan oleh Ketua Tim Pelaksana Dr. ir. Yahyah, M.Si dan diterima oleh Kepala Sekolah SD Muhammadiyah 2, Kota Kupang.


Tujuan kegiatan ini adalah untuk memberi informasi guna meningkatkan pengetahuan dan pemahaman siswa/siswi di SD Muahammadiyah 2, Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur akan pentingnya mengkonsumsi ikan dalam memenuhi kebutuhan gizi dan meningkatkan pertumbuhan, kesehatan serta kecerdasannya, sebab  Ikan  merupakan sumber pangan yang memilki kandungan protein  dengan komposisi  dan  jumlah  asam  amino  esensial  yang  lengkap.  Selain itu, absorpsi  protein  ikan  lebih tinggi  dibandingkan  daging  sapi,  ayam,  dan  lain- lain.  Konsumsi   lemak  yang perlu   diperhatikan   untuk   anak   usia   sekolah   adalah konsumsi  asam  lemak esensial  seperti  asam  linolenat  dan  asam  linoleat yang semuanya ada pada ikan.  Asam  lemak esensial ini  dibutuhkan  untuk  pertumbuhan  dan  fungsi  normal  semua jaringan,  termasuk untuk perkembangan  sel  otak  yang  optimal, sehingga Jika  dalam  menu  sehari- hari  kita  menghidangkan  ikan, maka kita memberikan sumbangan gizi yang tinggi pada jaringan tubuh kita.


Kecukupan zat gizi diperlukan oleh setiap individu, termasuk kelompok anak usia sekolah, sehingga dalam hal pemenuhan kebutuhan gizi tersebut tentu sangat ditopang dari sumber pangan yang kaya akan sumber gizi yang salah satunya adalah berasal dari ikan. Kondisi ini juga didukung dengan potensi sumber daya perikanan yang sangat besar di negara Indonesia, akan tetapi hingga saat ini tercatat bahwa tingkat konsumsi ikan di Indonesia masih rendah, sebab pola konsumsi pangan hewani penduduk Indonesia lebih memilih makan daging sapi dan ayam sebagai sumber protein dibandingkan ikan. Dengan adanya hal ini maka munculah salah satu program yang diberi nama Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (GEMARIKAN) yang merupakan upaya sistematis dan terstruktur yang diinisiasi Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) di tahun 2004 dengan melibatkan seluruh komponen/elemen bangsa baik pemerintah pusat, pemerintah daerah,  pelaku usaha/swasta, sekolah/perguruan tinggi, organisasi masyarakat dan profesional untuk bersama-sama mengkampanyekan kebiasaan makan ikan mengingat ikan memiliki komposisi nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan, kecerdasan dan pertumbuhan. 


Terkait rendahnya tingkat konsumsi ikan seperti pada uraian di atas, juga terjadi di Provinsi Nusa Tenggara Timur termasuk di Kota Kupang, yang mana sebagian besar masyarakatnya masih lebih banyak mengkonsusmi daging sapi dan ayam ketimbang ikan, padahal kalau dilihat dari produksi ikan tentu sangat tinggi dan nilai jualnya masih tergolong murah dibandingkan dengan harga sapi dan ayam.  Sebagai contohnya adalah di wilayah Kota Kupang, dimana  dari laporan statistik perikanan tangkap pada tahun 2021 jumlah produksi ikan hasil tangkapan adalah sebesar 8164,059 ton. Dengan nilai produksi ikan yang tinggi tentu harus sejalan dengan tingginya tingkat konsumsi, akan tetapi relaita yang didapatkan saat ini adalah berbanding terbalik, dimana produksi ikan tinggi namun tingkat konsumsi rendah.


Mencermati permasalahan masih rendahnya tingkat konsumsi ikan pada wilayah Kota Kupang ini maka perlu adanya berbagai upaya yang dituangkan dalam berbagi kegiatan tertentu seperti kegiatan pengabdian kepada masyarakat terutama bagi anak-anak sekolah untuk memberi informasi dan juga pengetahuan serta pemahaman bagi anak-anak sekolah akan pentingnya mengkonsumsi ikan guna meningkatkan pertumbuhan, kesehatan dan kecerdasan. Selain itu, dengan adanya kegiatan ini juga tentu dapat mendukung upaya pemerintah dalam mencegah tingginya kasus stunting yang terjadi di wilayah Propinsi Nusa Tenggara Timur termasuk wilayah Kota Kupang. 


(**)