Foto: Istimewah |
Kegiatan yang di pandu langsung oleh MC Mahabbatul Ummi, S. Pd Guru PAI SMPN 04 Omesuri ini di hadiri oleh Pengawas PAI Moh. Rifai Aprianus Mukin, S. Ag, selaku pemateri, Kepala Sekolah SMPN 04 Omesuri yang di mandatkan kepada Wakil Kepala Sekolah Abdul Malik Ahmad, S. Pd, serta 14 guru PAI yang menyebar pada dua kecamatan tersebut.
Dalam sambutan sekaligus membuka kegiatan dengan resmi, wakil kepala sekolah Abdul Malik Ahmad, S. Pd menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat berkolaborasi di tempat ini, kegiatan Musyawarah Guru Mata Pelajaran MGMP PAI bersama ini, untuk saling mendapatkan informasi terkait Kurikulum merdeka, hal ini sangat bermanfaat dan memiliki nilai positif, karena saling membangun kompetensi, dan saling melengkapi dalam hal perangkat ajar PAI itu sendiri urai Malik, lanjut Dia kegiatan ini harus berjalan secara berkala tanpa henti, biar terus menemukan inovasi dan berubah demi anak Bangsa Lembata, khususnya dua kecamatan ini tutup Malik.
Acara di mulai sejak pukul 08.00 hingga berakhir di pukul 17.00 waktu setempat. Usai open ceremony, acara di lanjutkan dengan pemaparan materi, yang di sajikan oleh Pengawas PAI pada Sekolah. Adapun beberapa sajian materi yang di sampaikan adalah Capaian Pembelajaran (CP), Tujuan Pembelajaran (TP), Alur Tujuan Pembelajaran (ATP), Program Tahunan (Prota), Program Semester (Prosem), Ketuntasan Kriteria Tujuan Pembelajaran (KKTP), serta Modul ajar.
Sajian yang cukup kongkrit dan tersaji apik ini, sangat bermanfaat dan mudah di pahami, karena selain pemaparan materi dan beberapa format baku di tampilkan, Pengawas langsung mengarahkan peserta untuk langsung unjuk kerja masing masing kelompok sesuai elemen. Sehingga materi tuntas terbayar oleh gesitnya kelompok MGMP PAI Zona I Lembata ini.
(FD)