Notification

×

Peletakan Batu Petama Pembangunan Gedung 4 Lante Universitas Muhammadiyah Kupang

Kamis, 21 Desember 2023 | Desember 21, 2023 WIB

zainur_wula
Foto: Rektor Universitas Muhammadiyah Kupang (Prof. Dr. Zainur Wula, M.Si

MATALINENEWS, KUPANG
- Rektor Universitas Muhammadiyah Kupang (UMK) Prof. Dr. Zainur Wula, S.Pd.,M.Si terus melakukan pembenahan terhadap kampus UMK, hal ini ditandai dengan peletakan batu pertama pembangunan Gedung 4 lante pada hari ini, Kamis 21/12/2023.


Dalam kepimpinannya,  pembangunan terus dilakukan, baik gedung  kuliah  yang betingkat- tingkat, laboratorium, dan hari ini dilanjutkan dengan pembangunan gedung Unit Kegiatan Bisnis dan Perkoperasian.

muksin_masri
Foto: Ketua PW Muhammadiyah NTT (Muksin Masri, S.Ag.,MH) 

"Hari ini kita lakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung unit kegiatan bisnis dan perkoperasian Universitas Muhammadiyah Kupang (UMK). Gedung ini setinggi 4 lantai diperlukan untuk kegiatan bisnis sembako, alat tulis kantor kemudian kantor manajemen perkoperasian dan tempat penerimaan mahasiswa baru." ujar Rektor Universitas Muhammadiyah Kupang (UMK) Prof. Dr. Zainur Wula, S.Pd.,M.Si.


Dia berharap pembangunan ini bisa di selesaikan dalam jangka waktu 6 bulan kedepan sehinggga bisa dimanfaatkan.


Hadir dan mengambil bagian dalam peletakan batu pertama,Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Nusa Tenggara Timur (NTT) Muksin Masri, S.Ag.,MH., Ketua Pimpinan Wilayah Aisyiyah (PWA) NTT Dra. Hj. Siti Aminah HAS, Sesepu Muhammadiyah NTT, Pimpinan Rektorat UMK dan juga Pimpinan Ortom.


Zainur juga menjelaskan bahwa, pesan moral kita dalam peletakan ini adalah perjuangan kita bersama, selain Rektor didukung oleh semua komponen persyarikatan Muhammadiyah dan juga amal usaha Muhammadiyah (AUM).


"Jadi kedatangan semua pihak membuktikan bahwa keutuhan, rasa bersatu, secara moral mendukung penuh usaha kegiatan yang dilakukan oleh Rektor untuk pengembangan amal usaha dan juga persyarikatan Muhammadiyah di masa yang akan datang." pungkas Rektor Universitas Muhammadiyah Kupang (UMK) Prof. Dr. Zainur Wula, S.Pd.,M.Si.


(red)