Foto: Saleh La Ela, SE.,MM Caleg Nomor Urut 1 DPRD Provinsi NTT Dapil 2 dalam Kegiatan Bimbingan Teknis Tim Koordinator Desa Barisan Relawan untuk Saleh La Ela(Brusle) (Dok: tim/matalinenews) |
MATALINENEWS, KUPANG – Saleh La Ela, SE.,MM Caleg Nomor Urut 1 DPRD Provinsi NTT Dapil 2 meliputi daerah pemilihan Kabupaten Kupang, Rote Ndao dan Sabu Raijua hadir juga dalam kegiatan konsolidasi Partai Amanat Nasional (PAN) Nusa Tenggara Timur (NTT) yang diselenggarakan di lapangan olahraga (GOR) Komitmen oelnasi Kupang Tengah Kabupaten Kupang, Sabtu 9/12/2023.
Acara yang berlangsung tepat pukul 17.50 ini dihadiri ribuan kader PAN caleg PAN dan juga simpatisan PAN di daratan Pulau Timor, Sabu Raijua dan Rote Ndao.
Pria kelahiran Rote Ndao dengan sapaan akrabnya ‘Saleh’ ini menyampaikan bahwa acara konsolidasi ini merupakan bentuk kesiapan partai dan seluruh caleg PAN disetiap tingkatan untuk memenangkan PAN khususnya PAN NTT dan mampu memenangkan Prabowo - Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024 mendatang.” ujar Saleh pada media ini, Sabtu (09/12) malam.
Kegiatan konsolidasi ini Saleh juga mengaku dapat menyaksikan antusias dan persatuan masyarakat NTT khususnya masyarakat Pulau Timor, Sabu Raijua dan Rote Ndao dalam menjemput kemenangan pada Pemilu 2024.
“Kita berharap kehadiran Ketua Umum dalam konsolidasi partai ini dapat meyakinkan pilihan politik masyarakat NTT pada pilihan PAN, sehingga mampu mengantarkan kader- kader terbaik PAN mewakili masyarakat NTT dalam mengawal aspirasi yang selama ini belum diperjuangkan secara maksimal’. tegas Saleh
Sehingga, ia menambahkan kehadiran bang Zulkifli Hasan bukan hanya kita maknai sebagai ceremony belaka namun kita memandang sebagai rasa optimisme perjuangan PAN di bawah kepemimpinan Bang Zulkifli Hasan untuk memenangkan pemilu 2024 mendatang.
“Saya sampaikan terima kasih banyak atas kehadiran Ketua Umum PAN Bang Zulkifli Hasan, semoga kehadiran ini dapat membangun rasa solidaritas kader PAN dan juga membangkitkan semangat optimisme kader PAN dalam memenangkan pemilu 2024 mendatang”,pungkas Saleh La Ela, SE.,MM., yang juga merupakan Sekretaris Dewan Pakar DPP BM PAN
(ftr)