Notification

×

Menang Pilkades Lorotolus, Jonisius Ucapkan Terima Kasih

Minggu, 11 Desember 2022 | Desember 11, 2022 WIB

jonisius_nahak_berek
MATALINENEWS.COM | ISTIMEWAH
Jonisius Nahak Berek menang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Lorotolus
MALAKA - Jonisius Nahak Berek menang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Lorotolus Kecamatan Wewiku Kabupaten Malaka Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).


Kemenangan yang diperoleh  nomor urut 4 ini setelah menyisihkan tiga saingannya,  yaitu Yansesius Un Luis (nomor urut 1), Gordiyanus Nahak (nomor urut 2 dan Remigius Tae Nahak (nomor urut 3).


Kepada media, Jonisius mengucapkan terimakasih tak henti- hentinya bagi keluarga bersama massa pendukung dan pihak lainnya yang dengan cara masing- masing telah memilihnya menjadi Kades Lorotolus Periode 2023-2029.


Menurut Jonisius, dukungan semuanya itu tidak terhenti setelah dirinya terpilih menjadi Kades Lorotolus.


 “Dukungan dan kerjasama bapak-ibu dan bersaudara semua tetap dibutuhkan dalam perjalanan saya memimpin desa Lorotolus ke depan,"ungkap Jonisius.


Jonisius juga mengajak masyarakat, pemuda dan mahasiswa untuk tetap bekerjasama dan terus memberikan masukan, saran, kritikan dalam membangun desa Lorotolus kedepan yang lebih baik lagi


"Kemenangan ini juga merupakan kemenangan bagi seluruh warga masyarakat desa Lorotolus yang ingin berubah dan mau bangkit dalam membangun desa,"ujarnya


Ia juga berharap agar, bekerja sama- sama dan sama- sama bekerja dalam membangun desa Lorotolus dengan gati yang tulus dan transparan


Untuk di ketahui Jonisius Nahak Berek menamatkan pendidikan SD Kuluoan, melanjutkan SMP di SMP Negeri 2 Malaka Barat dan SMA Negeri 1 Besikama. (*/Red)