Notification

×

Dua Pemateri Hebat Ini di Undang Mengisi Materi Pra Nikah oleh Bimas Islam Nagekeo

Kamis, 23 Februari 2023 | Februari 23, 2023 WIB

bimas-islam-nagekeo

MATALINENEWS.COM, NAGEKEO--
Kantor Kementerian Agama Kabupaten Nagekeo dalam hal ini Seksi Pendidikan dan Bimas Islam melalui kemasan kegiatan kepada para remaja usia sekolah yakni perkawinan pra nikah. Kegiatan yang melibatkan beberapa sekolah tersebut, lokus kegiatannya berada pada aula Madrasah Ibtidaiyah Negeri Nagekeo pada Selasa, 21/02/2023 yang lalu.


Kegiatan yang dilaksanakan oleh seksi tersebut, mendapat sambutan positif setiap kalangan, karena memiliki imbas baik kepada lingkungan masyarakat setempat. Kegiatan tersebut selain menjadi bekal ilmu para remaja, sekaligus menjadi tameng dalam menjaga dan merawat serta harmonisasi bermasyarakat, dan juga demi keutuhan serta lestarinya sebuah rumah tangga kedepannya yang sakanun sakinah mawaddah warahmah. 


Acara tersebut di buka oleh Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Nagekeo dalam hal ini diwakili oleh Kepala Sub Bagian ( Kasubag) Tata Usaha Drs. Lutfi Daeng Maro. Kegiatan ini juga di hadiri juga oleh Penyelenggara Haji dan Umrah ( PHU) H. Irjan Ishak, S.Pd.I, serta pengawas PAI Amran Sambu, S.Pd.I, Pelaksana Harian ( PLH) Kasie Bimas Islam Nining Herawati Pua Upa, S. Hi, serta dua narasumber dan juga para siswa siswi yang telah di undang oleh seksi tersebut yang  berjumlah 50 orang siswa/siswi.


Dalam sambutan oleh Kakan Kemenag Kabupaten Nagekeo yang diwakili oleh Drs. Lutfi Daeng Maro, Ia menyampaikan harapannya agar peserta  kegiatan ini, dapat mempelajari, memahami serta mengimplementasikan materi materi yang di suguhi oleh pemateri hebat, ataupun narasumber dalam hidup dan kehidupan sehari hari harap Lutfi. 


Adapun sambutan lainnya Oleh Pelaksana Harian ( PLH) seksi pendidikan dan  Bimas Islam, Kantor Kementrian Agama Kabupaten Nagekeo, Nining Herawati Pua Upa, S. Hi, Dia menyampaikan tujuan kegiatan yang dilaksanakan adalah memberikan bekal pengetahuan kepada para siswa dan siswi usia sekolah, akan pentingnya persiapan dalam mengarungi bahtera rumah tangga ungkap Nining, lanjut Dia sehingga mampu mewujudkan keluarga bahagia dengan tujuan selanjutnya adalah tercapainya visi misi yang diterapkan oleh Kemenag RI, yaitu terwujudnya masyarakat cerdas rukun dan damai berdasarkan moral etika spiritual Agama dalam kerangka NKRI tutup Nining. 


Kegiatan ini di undang secara resmi para narasumber hebat oleh seksi pendidikan dan Bimas Islam, dalam mentransfer keilmuan dari sisi pemberdayaan masyarakat, perempuan dan anak, serta sisi kesehatan masyarakat dan rumah tangga. Narasumber tersebut adalah Sales Ujang Dekrasano, SSTP, M. Si Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, serta  Sri Wahyuni Ramadhan, S. Kep. NS, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Dinas Kesehatan Kabupaten Nagekeo. Mengupas tuntas materi dengan dibarengi diskusi sebagai ole ole untuk bekal masa depan nantinya.


(Sudarjo)