Notification

×

Peringati Hari Pelaut Sedunia dan Hari Wisata Bahari Beberapa Unsur Lakukan Aksi Ini di Pelabuhan Balauring

Selasa, 04 Juli 2023 | Juli 04, 2023 WIB

pelabuhan_balauring_omesuri_lembata
Foto: Bakti karya dan aksi pembersihan wilayah laut dan pantai dalam rangka memperingati hari pelaut sedunia sekaligus hari wisata bahari tingkat Kabupaten Lembata

MATALINENEWS.COM, LEMBATA-  Bakti karya dan aksi pembersihan wilayah laut dan pantai dalam rangka memperingati hari pelaut sedunia sekaligus hari wisata bahari tingkat Kabupaten Lembata, yang terpusat kegiatannya di Desa Balauring Kecamatan Omesuri, tepatnya pada Sabtu 01/07/2023 lalu. 


Kegiatan yang melibatkan beberapa unsur terkait, menjadi tanggungjawab bersama, sehingga wujud kegiatan di laksanakan dengan baik.


Adapun unsur unsur yang terlibat langsung pada aksi nyata tersebut sebut saja, petugas kesyahbandaran wilayah kerja pelabuhan laut Balauring, anggota koramil 1604 Lembata Timur, perangkat Desa Balauring, ASN pada kantor Kecamatan Omesuri, Kepala Cabang serta anggota buruh tenaga kerja bongkar muat PT Elo Mangenre Cabang Balauring, Karang Taruna Desa Balauring dan masyarakat sekitar bibir pantai di pelabuhan turut andil menyukseskan kegiatan pembersihan di maksud. 


Kegiatan yang di gagas oleh syahbandar tersebut dan beberapa stakeholder melakukan kegiatan berupa pembersihan sampah organik dan non organik yang berserak di wilayah pantai dan pelabuhan Balauring, yang selama ini telah menjadi sarang sampah yang cukup meresahkan lingkungan sekitarnya. 


Dalam wawancara singkat bersama petugas kesyahbandaran Balauring Muhammad L. Rian menekankan bahwa pelabuhan laut dan sekitarnya harus benar benar steriil dari sesuatu yang mengganggu aktifitas area pelabuhan, karena pelabuhan adalah titik simpul aktifitas bongkar muat dan hilir mudik  penumpang. 


Olehnya itu, tambah Rian' segala sesuatu yang membuat pelabuhan itu jorok serta area lainnya, perlu di minimalisir agar nampak asri di pandang mata dan terlihat bersih.


"Bila menginginkan habitat laut tetap terlestari demi nutrisi penduduk setempat dan terus sehat dan terjaga (Sea Forers Cintribution To Protecting The Marine Environment) dan (Ocean Worth Protecting) atau laut layak di lindungi, maka lingkungan dan area laut dan pantai harus sehat dan bebas dari unsur polusi sampah." pungkas Muhammad L. Rian


(Darjo)